Kita
Yang menyebabkan titik air hadir dan siap jatuh di ujung mata
Rona bahagia itu sirna
Tawa itu kemana?
Tawa itu kemana?
Kita
Yang telah membuat luka besar menganga
Cukup perih, sepertinya.
Kita
Yang diam-diam berdoa dibawah langit-Nya
Entah untuk siapa, entah karena apa
Yang ku tau, kita itu bersama.
Yang diam-diam berdoa dibawah langit-Nya
Entah untuk siapa, entah karena apa
Yang ku tau, kita itu bersama.
Kita
Yang sempat dengan sangat
Melebur kemudian hancur.
Kita adalah rasa.
Minggu, duapuluhtiga kosong delapan, 23:03 wib
kita~